Rabu, 21 Oktober 2020

Renungan hari ini: TAKLUK KEPADA PEMERINTAH (Roma 13:1)

 Renungan hari ini:

 

TAKLUK KEPADA PEMERINTAH




 

Roma 13:1 (TB) "Tiap-tiap orang harus takluk kepada pemerintah yang di atasnya, sebab tidak ada pemerintah, yang tidak berasal dari Allah; dan pemerintah-pemerintah yang ada, ditetapkan oleh Allah"

 

Romans 13:1 (NET)" Let every person be subject to the governing authorities. For there is no authority except by God’s appointment, and the authorities that exist have been instituted by God”

 

Takluk kepada pemerintah adalah wujud ketundukan kita kepada TUHAN sebab kita yakin bahwa TUHAN-lah yang mengangkat pemerintah untuk mengayomi masyarakat. Hal ini dianjurkan oleh Paulus dalam nas hari ini. Salah satu bagian yang penting dan disinggung oleh Paulus di dalam mewujudkan “kehidupan baru” di dalam Kristus adalah tunduk kepada pemerintah yang ada. Mengapa tunduk kepada pemerintah menjadi bagian yang tidak luput dari perhatian Paulus? 

 

Pertama, karena Paulus ingin menunjukkan bahwa kehidupan yang baru di dalam Kristus sangat berbeda dengan kehidupan orang-orang Yahudi yang memusuhi kaisar Nero pada zaman itu, khususnya kaum Zelot. Meskipun kaisar Nero mengijinkan penganiayaan terjadi terhadap orang Kristen, orang Kristen menurut Paulus harus menghormati dan tunduk kepada pemerintahan yang ada. Bagi Paulus, Allah mengijinkan pemerintah memerintah rakyatnya, dan ini menjadi keharusan bagi rakyat, termasuk orang-orang Kristen, tunduk kepada pemerintah. 

 

Kedua, karena pemerintah itu adalah hamba Allah. Kata “hamba” di dalam bagian ini menunjuk kepada kata Yunani “diakonos” yang artinya pelayan. Jadi pemerintah disebut hamba (= pelayan) Allah yang mewakili maksud Tuhan. Bagi Paulus, pemerintah itu adalah sebagai pelayan yang memimpin dan mengatur kehidupan masyarakat. Konsep Paulus tentang pemerintah yang adalah hamba Allah tentu berbeda dengan pemerintahan Romawi yang sangat kejam pada waktu itu. Paulus menghendaki agar setiap orang Kristen menaati, dan tunduk kepada pemerintah yang benar. Karena pemerintah yang benar yang menjalankan maksud Tuhan adalah hamba Allah. 

 

Inilah yang menjadi batasan Paulus bahwa di dalam semua kebijakan yang dilakukan pemerintah harus mewakili Tuhan yang mengatur semua untuk kebaikan warganya. Apabila pemerintah mengambil kebijakan yang bertentangan dengan Tuhan bahkan melawan Tuhan, maka orang Kristen harusnya sadar dan lebih patuh kepada Allah. Sudahkah kita menaati dan mengormati pemerintah yang memerintah negara ini? Karena itu, mari kita mendoakan dan mendukung pemerintah agar segala kebijakan yang diambil dan diterapkan dapat menolong kehidupan bermasyarakat menjadi lebih baik. (rsnh)

 

Selamat berkarya untuk TUHAN

Renungan hari ini: “BELAJAR MENGENAL KRISTUS" (Efesus 4:20)

  Renungan hari ini:   “BELAJAR MENGENAL KRISTUS"   Efesus 4:20 (TB2) "Tetapi, bukan dengan demikian kamu belajar mengenal Kristus...