Selasa, 25 September 2018

Renungan hari ini: DI MANAKAH SARA, ISTERIMU?

Renungan hari ini: 

DI MANAKAH SARA, ISTERIMU?



Kejadian 18:9 (TB) Lalu kata mereka kepadanya: "Di manakah Sara, isterimu?" Jawabnya: "Di sana, di dalam kemah" 

Genesis 18:9 (NET) Then they asked him, “Where is Sarah your wife?” He replied, “There, in the tent” 

Kedatangan malaikat TUHAN mengunjungi Abraham dengan menayakan keberadaan Sara perlu kita simak dalam-dalam maknanya. Pertanyaan malaikat itu hendak mengulangi janji yang telah diberikan kepada Abraham. Pertanyaan itu juga hendak menegaskan bahwa Allah datang untuk Sara. Dia ingin perhatian Sara. “Mengapa Allah datang untuk Sara?” Sebab selama ini, segala sesuatu yang Sara ketahui tentang TUHAN dan janjinya datang melalui Abraham. Sara tahu tentang Tuhan tapi Sara tidak mengenal Tuhan. Sara percaya pada Tuhan tapi dia belum benar-benar percaya Tuhan. 

Ada perbedaan besar antara mengetahui tentang Tuhan dan mengenal Tuhan. Tuhan tidak menunggu Sara datang kepadanya. Dia datang untuk Sara. Dan sewaktu dia melakukannya, Tuhan tidak mengungkapkan informasi baru kepada Sara. Sara sudah mendengar dan mengetahui segala sesuatu yang Tuhan katakan dari Abraham. Tapi sekarang Tuhan membuat apa yang Sara tahu menjadi nilai pribadi. Sekarang Sara tidak hanya tahu melalui Abraham, tapi dia mengalami Tuhan sendiri. 

Inilah yang kita butuhkan saat ini. Kita sudah tahu banyak tentang Tuhan. Yang kita butuhkan bukanlah informasi baru tentang Tuhan. Yang kita butuhkan adalah agar informasi berubah menjadi pewahyuan. Kita membutuhkan Tuhan untuk menjadi nyata dalam hidup kita. TUHAN datang untuk kita. Dia tidak menunggu kita datang kepada-Nya karena kita tidak akan pernah datang kepada-Nya dengan sendirinya. Tuhan datang untuk Sarah, berarti Dia juga datang untukkita. Dia datang untuk menggenapi janji-Nya bagi kita. Mungkin TUHAN datang untuk menyembuhkan kita, atau juga TUHAN datang untuk menolong dan menopang kita, atau juga TUHAN datang untuk memberkati kita. Karena itu, saat TUHAN datang menjumpai kita, sambutlah Dia dengan segala keberadaan kita. (rsnh)

Selamat berkarya untuk TUHAN

Renungan hari ini: “PENTINGNYA PATUH KEPADA ALLAH” (Daniel 3:3)

  Renungan hari ini:    “PENTINGNYA PATUH KEPADA ALLAH”   Daniel 3:3 (TB2) "Lalu berkumpullah para wakil raja, para penguasa, para bupa...